Comeback! 6 Bintang Chungmuro Siap Hiasi Drama Korea Desember 2025

Rabu, 26 November 2025 13:18 WIB

Penulis:Redaksi Daerah

Editor:Redaksi Daerah

6 Aktor dan Aktris Chungmuro Siap Comeback di Drakor Desember 2025, Ada Park Seo Joon!
6 Aktor dan Aktris Chungmuro Siap Comeback di Drakor Desember 2025, Ada Park Seo Joon!

JAKARTA – Menjelang Desember 2025, ada beberapa judul drama Korea (drakor) yang rencananya tayang di akhir tahun dinanti-nanti oleh para penggemar. Hal ini karena beberapa drakor itu menampilkan deretan artis chungmuro sebagai pemeran utama.

Bahkan salah satu drakor yang tayang Desember 2025 ini menampilkan beberapa aktor dan aktris Chungmuro yang akan beradu akting dan memeberikan penampilan terbaik mereka.

Istilah aktor dan aktris Chungmuro adalah gelar prestisius yang diberikan untuk bintang film terbesar di Korea Selatan.

Ada banyak kriteria untuk menjadi aktor Chungmuro, termasuk jumlah film yang pernah mereka bintangi, jumlah blockbuster yang mereka hasilkan, penghargaan yang diraih, dan pengaruh mereka terhadap box office.

Menariknya, tidak semua bintang Hallyu bisa disebut aktor Chungmuro, dan sebaliknya, tidak semua aktor Chungmuro menjadi bintang Hallyu. Dan berikut para aktor dan aktris Chungmuro yang akan membintangi drakor Desember 2025.

Artis Chungmuro yang Comeback di Drakor Desember 2025

Berikut deretan artis Chungmuro yang akan comeback drakor yang tayang Desember 2025:

1. Park Seo Joon - Surely Tomorrow

Park Seo Joon, yang dikenal lewat perannya di Itaewon Class, The Marvels, dan Jinny’s Kitchen, serta Won Ji An, yang meraih popularitas melalui Squid Game musim 2-3, HeartBeat, dan D.P., akan beradu akting dalam drama komedi romantis Korea terbaru berjudul Surely Tomorrow.

Surely Tomorrow adalah drama komedi romantis yang menceritakan kisah mantan kekasih, Lee Gyeong Do (Park Seo Joon) dan Seo Ji Woo (Won Ji An). Mereka pertama kali jatuh cinta pada usia 20 tahun, lalu kembali menjalin hubungan pada usia 28 sebelum akhirnya berpisah.

Beberapa tahun kemudian, mereka bertemu lagi, Gyeong Do kini menjadi jurnalis yang meliput skandal perselingkuhan, sementara Ji Woo menjadi istri dari pria yang menjadi pusat skandal tersebut.

2. Kim Go Eun - The Price of Confession

Kim Go Eun juga dijadwalkan kembali tampil akhir tahun ini dalam drama Netflix The Price of Confession, di mana ia akan memerankan sosok misterius Bernama Mo Eun yang dikenal sebagai penyihir oleh narapidana lain. Hal ini dikarenakan dirinya yang misterius serta kemampuannya dalam memahami pikiran orang lain dengan cepat dan akurat.

Ia muncul di hadapan Yun Su (Jeon Do Yeon) yang tengah dilanda kesedihan. Pertemuan takdir antara kedua wanita ini menimbulkan konsekuensi tersendiri.

Tak disangka, kehadiran Mo Eun memiliki pengaruh besar dalam kehidupan Yun Su. Ia menjadi sosok penting dalam kasus pembunuhan tersebut, sehingga keduanya terlibat dalam kesepakatan yang berisiko. Mo Eun juga berperan dalam membantu membersihkan nama baik An Yun Su dari tuduhan membunuh suaminya.

3. Jeon Do Yeon - The Price of Confession

Gantikan Song Hye Kyo, Jeon Do Yeon terpilih sebagai pemeran utama dalam drama The Price of Confession, memerankan seorang guru seni bernama An Yun Su. The Price of Confession adalah thriller misteri yang mengisahkan Yun Su (Jeon Do Yeon), seorang wanita yang dituduh membunuh suaminya.

An Yun Su diduga membunuh suaminya sendiri, sehingga ia harus menghadapi ketidakadilan dengan mendekam di penjara. Ia berusaha membersihkan namanya dengan bantuan beberapa orang, termasuk seorang sosok misterius di dalam penjara.

4. Park Hae Soo - The Price of Confession

Disutradarai oleh Lee Jung Hyo, serial Korea Selatan ini juga menghadirkan Park Hae Soo dalam sebuah thriller dramatis yang tayang di Netflix. Dalam drakor ini, ia akan berperan sebagai jaksa Baek Dong Hoon yang berdedikasi tinggi.

Jaksa Baek Dong Hoon bertekad mengungkap kebenaran di antara kedua wanita itu. Kinerja Baek Dong Hoon pun dipertaruhkan setelah menangani kasus pembunuhan. Jaksa yang biasanya tenang ini mulai mengungkap rahasia di balik kesepakatan An Yun Su dan Mo Eun, dan berbagai kejadian pun terungkap akibat misteri kasus tersebut.

5. Jin Sun Kyu - The Price of Confession

Jin Sun Kyu akan memerankan Jang Jung Koo, pengacara Yun Su yang bekerja keras untuk membebaskan kliennya dari tuduhan pembunuhan.

Sebelum menjadi pengacara, ia dikenal sebagai petinju yang tangguh. Setelah Yun Su ditangkap atas bukti yang tak beredar, ia berusaha mengumpulkan bukti untuk membuktikan bahwa kliennya tidak bersalah atas kematian suaminya.

6. Jung Woo Sung - Made in Korea

Drama Korea ini akan tayang di Disney+ Hotstar dengan latar era 1970-an, yang mengisahkan kehidupan ganda seorang agen KCIA yang penuh ambisi. Di sini ia akan berperan sebagai jaksa Jang Geon Young (Jung Woo Sung), yang berusaha untuk menghentikan aksi kriminal yang dilakukan oleh Baek Ki Tae.

Jung Woo Sung yang dikenal lewat perannya di 12.12: The Day, seri Steel Rain, Innocent Witness, dan The Hunt, kini berperan sebagai jaksa di Kejaksaan Negeri Busan.

Jang Gun Young menapaki kariernya sendiri dari kondisi yang keras, menyembunyikan obsesi berbahaya di balik tawa yang keras, tawa yang kian intens saat ia menyelidiki Baek Ki Tae dan menemukan keberadaan kartel kriminal besar.

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.id oleh Distika Safara Setianda pada 23 Nov 2025 

Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh Redaksi pada 26 Nov 2025