Cara Dapatkan Kesempatan Mudik Gratis Pelindo, Ada 7.500 Tiket!
JAKARTA - Bulan Ramadan resmi datang itu artinya sebentar lagi akan ada momen lebaran Idulfitri yang selalu ditunggu-tunggu. Lebaran adalah saat-saat di mana banyak orang mudik ke kampung halaman.
Memasuki musim mudik menjelang perayaan hari raya, Pelindo Group, perusahaan BUMN yang bergerak dalam bidang logistik dan transportasi, kembali menggelar program Mudik Gratis untuk memudahkan perjalanan pulang kampung bagi masyarakat.
Dengan kuota sebanyak 7.500 tiket, program ini menawarkan kesempatan emas bagi pemudik untuk merayakan momen spesial bersama keluarga tanpa harus khawatir dengan biaya perjalanan.
Dilansir dari siaran pers, Jumat, 15 Maret 2024, Pelindo Group, telah merilis detail program Mudik Gratis Bersama Pelindo Group 2024. Program ini akan menggunakan moda transportasi bus dengan tanggal keberangkatan pada 5 April 2024.
- Terkesan Sepele, 4 Kebiasaan Biasa Ini Justru Berdampak Luar Biasa
- Cara Tetap Fokus Bekerja Saat Sedang Puasa
- Studi Temukan Dampak Twitter atau X Terhadap Psikologis Pengguna
Rute perjalanan Mudik Gratis ini meliputi berbagai destinasi populer di Indonesia, antara lain sebagai berikut
Keberangkatan Jakarta:
- Jakarta - Yogyakarta
- Jakarta - Solo
- Jakarta - Surabaya
- Jakarta - Purwokerto
- Jakarta - Malang
- Jakarta - Semarang
Keberangkatan Surabaya:
- Surabaya - Madiun
- Surabaya - Jember
- Surabaya - Trenggalek
Keberangkatan Medan:
- Medan - Pekanbaru
- Medan - Banda Aceh
Keberangkatan Makassar:
- Makassar - Palopo
- Makassar - Bulukumba
Proses pendaftaran Mudik Gratis ini dilakukan secara online melalui link yang telah disediakan oleh Pelindo Group, yakni melalui linktr.ee/MudikAsyikBersamaPelindo2024.
Pendaftaran telah dibuka sejak 14 Maret 2024 dan akan terus berlangsung hingga kuota terpenuhi. Prinsip "siapa cepat dia dapat" diterapkan dalam sistem pendaftaran ini.
Untuk dapat mendaftar, peserta harus memenuhi beberapa syarat, di antaranya belum pernah mendaftar mudik gratis BUMN sebelumnya, serta mengisi data diri sesuai dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK).
- Preview Liverpool Vs Manchester City, Saling Serang Demi Singgasana
- Akira Toriyama, Pencipta Dragon Ball yang Enggan Kuliah Demi Gambar
- Shrimp Outlook 2024 Bahas Proyeksi dan Kesiapan Industri Udang Hadapi Kompetisi Global
Formulir pendaftaran juga harus diisi oleh calon pemudik secara langsung dan tidak dapat diwakilkan.
Informasi lebih lanjut mengenai program Mudik Gratis ini, Pelindo Group menyediakan layanan bantuan melalui WhatsApp di nomor: 085211211465 atau 085947500202.
Perlu diingat bahwa pendaftaran dapat ditutup sewaktu-waktu jika kuota terpenuhi, oleh karena itu, disarankan bagi masyarakat yang berminat untuk segera mendaftar agar tidak kehabisan kesempatan untuk merayakan momen spesial bersama keluarga tanpa biaya perjalanan yang membebani.
- Jaga Kesucian Nyepi, Indosat Ooredoo Hutchison Hentikan Sementara Layanan Data Seluler di Bali
- Yuk Kenali Apa Itu ‘Trader’ dan Investor'
- Jangan Terburu-buru, Inilah Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Memiliki Kartu Kredit
Program Mudik Gratis Bersama Pelindo Group 2024 memberikan kesempatan emas bagi masyarakat untuk merayakan momen spesial bersama keluarga tanpa harus khawatir dengan biaya perjalanan. Segera manfaatkan kesempatan ini dan daftarkan diri Anda sebelum terlambat!
Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Muhammad Imam Hatami pada 15 Mar 2024
Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh Redaksi pada 15 Mar 2024