Manfaat Panel Surya bagi Kehidupan Sehari-hari yang Perlu Anda Tahu

Redaksi Daerah - Jumat, 11 Oktober 2024 18:33 WIB
Manfaat Luar Biasa Panel Surya untuk Kehidupan Sehari-hari (wirestock)

JAKARTA – Panel surya adalah serangkaian sel surya yang diatur sedemikian rupa agar dapat secara efektif menyerap sinar matahari. Setiap sel surya memiliki berbagai komponen, termasuk photovoltaic, yang mampy mengubah cahaya matahari menjadi energi listrik.

Panel surya yang bisa menghasilkan energi listrik tentunya memberikan banyak manfaat untuk melaksanakan kehidupan sehari-hari, mengingat listrik merupakan kebutuhan dasar dalam kehidupan kita.

Bukan hanya untuk kebutuhan rumah tangga seperti lampu, lemari es, televisi, keperluan memasak, pendingin ruangan, dan peralatan elektronik lainnya. Hampir semua aspek dalam rumah tangga bergantung pada energi listrik.

Dengan banyaknya aktivitas yang kita lakukan dalam kehidupan sehari-hari berkaitan dengan listrik, keberadaan listrik menjadi sesuatu yang sangat penting dalam kehidupan kita. Bayangkan apa yang terjadi saat jaringan listrik mati (pemadaman dari PLN). Hampir semua kegiatan akan terhenti, hal ini tentu akan mengganggu pekerjaan kita.

Panel surya dalah solusi untuk memperoleh sumber energi listrik alternatif, di mana kita dapat memanfaatkan cahaya matahari yang diterima setiap hari. Penggunaan sistem listrik panel surya dianggap memberikan banyak keuntungan bagi kebutuhan rumah tangga maupun bisnis.

Buat Anda yang masih ragu memasang panel surya, berikut beberapa manfaat yang akan Anda dapatkan. Yuk, simak artikel berikut!

Manfaat Panel Surya dalam Kehidupan Sehari-hari

Berikut manfaat penggunaan panel surya dalam kehidupan sehari-hari:

Multifungsi

Panel surya tidak hanya berfungsi sebagai sumber tenaga listrik, tetapi juga dapat digunakan untuk menghasilkan panas, yang dikenal sebagai solar thermal. Pada skala kecil, solar thermal biasanya digunakan di rumah. Alat ini umumnya dimanfaatkan untuk menghangatkan ruangan, memanaskan air, hingga menghangatkan air kolam renang.

Tagihan Listrik Lebih Hemat

Dengan memasang panel surya, Anda memiliki sumber cadangan energi selain dari PLN. Anda tidak perlu lagi khawatir dengan biaya listrik yang terus membengkak setiap bulan. Hal ini karena panel surya dapat memproduksi energi sendiri dengan mengubah cahaya matahari menjadi energi listrik.

Atau di siang hari, Anda dapat memanfaatkan panel surya, sementara pada malam hari, Anda dapat beralih ke PLN. Berkurangnya tagihan ini biasanya berkaitan dengan jumlah watt yang dihasilkan oleh panel surya, yang sekitar 65% dari total keseluruhan daya.

Memiliki Cadangan Listrik Meski Tidak Ada Sinar Matahari

Banyak orang berpikir energi dari panel surya hanya bisa digunakan saat siang hari dan dalam cuaca cerah. Padahal, energi listrik yang dihasilkan dari sinar matahari juga bisa dimanfaatkan di malam hari. Hal ini karena daya listrik telah disimpan dalam baterai, sehingga dapat digunakan kapan saja Anda butuhkan.

Menariknya, saat terjadi pemadaman listrik, bangunan Anda tetap bisa mendapatkan pasokan listrik karena tidak tergantung pada listrik PLN. Namun, perlu diingat, ini hanya berlaku jika ada cadangan baterai yang terpasang di bangunan Anda.

Ramah Lingkungan

Beralih menggunakan panel surya dapat menjadi langkah yang tepat untuk menyelamatkan bumi. Terlebih, Indonesia masih bergantung pada energi listrik dari PLN yang bersumber dari pembakaran batu bara. Proses pembakaran ini menciptakan energi yang tidak ramah lingkungan karena dapat menyebabkan pencemaran dan meningkatkan suhu bumi.

Penggunaan panel surya untuk menghasilkan listrik di rumah juga dapat mengurangi emisi gas rumah kaca. Hal ini disebabkan oleh energi yang dihasilkan yang ramah lingkungan dan tidak menimbulkan polusi. Dengan demikian, pemanfaatan panel surya dapat berkontribusi dalam mengatasi isu pemanasan global.

Melindungi Atap Rumah

Panel surya secara tidak langsung dapat melindungi atap rumah Anda. Produk panel surya dirancang untuk penggunaan di luar ruangan, sehingga mampu tahan terhadap hujan, angin kencang, dan benturan dari benda keras lainnya.

Cocok untuk Segala Iklim

Anda tidak perlu tinggal di negara dengan padang pasir untuk memperoleh cahaya matahari yang maksimal. Di negara tropis seperti Indonesia, energi dari sinar matahari masih bisa Anda manfaatkan dengan baik.

Meningkatkan Nilai Properti

Hunian yang menggunakan panel surya termasuk dalam kategori bangunan green building, yang sangat cocok sebagai investasi properti. Jika Anda berniat menjual rumah di masa depan, Anda berpotensi memperoleh keuntungan yang besar.

Minim Biaya Pemeliharaan

Perawatan panel surya tidak rumit dan tidak berlebihan. Jika dirawat dengan baik, panel surya dapat digunakan selama lebih dari 25 tahun. Masa pakai yang panjang ini tentu menjadi garansi bagi Anda untuk mendapatkan energi listrik terbarukan yang selalu tersedia.

Nah, itu dia manfaat menggunakan panel surya dalam kehidupan sehari-hari, semoga bermanfaat!

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Distika Safara Setianda pada 05 Oct 2024

Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh Redaksi pada 11 Okt 2024

Editor: Redaksi Daerah

RELATED NEWS