Tiga Mahasiswi ITB Menangkan L’Oréal Brandstorm 2022 untuk kategori “Tech Track”

Herlina - Selasa, 05 Juli 2022 08:53 WIB
Winner Brandstorm International, Yumna Dzakiyyah, Angela Thrisananda Kusuma dan Salma Yasyifa . (foto : ist/lyfebengkulu.com)

JAKARTA,LyfeBengkulu.com- Acungan jempol layak diberikan untuk Mon Soleil. Tim yang beranggotakan tiga perempuan muda yaitu Angela Thrisananda Kusuma, Salma Yasyifa dan Yumna Dzakiyyah. Ketiganya tercatat sebagai mahasiswi Institut Teknologi Bandung (ITB). Mereka berhasil menjadi juara dalam L’Oréal Brandstorm 2022, kompetisi inovasi terbesar berskala internasional.

Prestasi tim Mon Soleil menjadi semakin istimewa karena di babak final berhasil mengungguli tim yang berasal dari negara dengan basis teknologi terdepan, yakni Amerika Serikat dan Italia. Selain itu, capaian ini juga membuktikan kapasitas perempuan Indonesia di bidang sains, teknologi, teknik dan matematika (science, technology, engineering and mathematics/STEM). Dengan latar belakang keilmuan yang beragam, tim juara tersebut mengusung inovasi “HyperSync” yang menggunakan teknologi untuk menghubungkan hormon dengan serum yang sesuai untuk kebutuhan kulit.

President Director L’Oréal Indonesia, Umesh Phadke mengaku bangga dengan prestasi yang diukir tim Mon Soleil dari Indonesia.

"Indonesian pride! L’Oréal Indonesia sangat bangga. Ini adalah kemenangan kedua dari perwakilan Indonesia setelah sebelumnya pada tahun 2019 perwakilan Indonesia juga berhasil menang di tingkat internasional. Kita kembali membuktikan bahwa talenta muda Indonesia bisa bersaing di level dunia dan inovasi yang dihasilkan talenta-talenta terbaik Indonesia ini dapat mendorong transisi menuju masa depan yang lebih baik dari aspek sosial, teknologi, maupun lingkungan,” ujarnya.

L’Oréal Brandstorm yang tahun ini mengusung tema “Disrupt Beauty 2030”, diharapkan dapat melahirkan serangkaian inovasi sebagai solusi masa depan untuk permasalahan sosial yang dihadapi oleh masyarakat dalam kehidupan sehari-hari termasuk dalam dunia kecantikan. Ajang ini mendapat antusiasme besar dari generasi muda Indonesia, yang terbukti dari jumlah peserta tingkat nasional di Indonesia yang melebihi angka 1.500 dan lebih dari 83.000 peserta secara global.

Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, L’Oréal Brandstorm 2022 terbuka bagi seluruh bidang studi dan menerima peserta dengan batas usia hingga 30 tahun, yang artinya bukan hanya mahasiwa yang dapat berpartisipasi dalam kompetisi.

Selain itu, mulai tahun ini juga ada tiga kategori yang dipertandingkan yaitu “Inclusion Track” mengemukakan produk dan jasa yang dapat mendukung inklusivitas di dunia kecantikan, “Green Track” menciptakan sebuah solusi yang semakin berkelanjutan bagi dunia kecantikan dan “Tech Track” merevolusi dunia kecantikan dengan bantuan teknologi mulai dari tahap final nasional, semifinal internasional, hingga final internasional.

Final internasional kali ini mempertandingkan 3 tim dari 3 negara pada masing-masing track, dengan total 9 tim dari 9 negara. Selain Mon Soleil, Indonesia juga mengirimkan wakil di kategori Inclusion yaitu Stealth Squad dari ITB dengan inovasinya SunQuare terkait sinar UV untuk orang-orang yang memiliki kulit sensitif terhadap matahari seperti pengidap albino dan vitiligo.

Sementara untuk kategori Green, Indonesia diwakili oleh tim Musaceae dari Indonesia International Institute for Life-Sciences (i3L) dengan inovasinya yang menggunakan Banana Pseudostem dalam memberikan alternatif baru untuk kertas minyak yang terbuat dari selulosa. Ketiga tim mendapatkan pelatihan dan pendampingan dari para ahli dari L’Oréal di bidangnya untuk menghadapi tahap semifinal internasional pada bulan Mei 2022 dan akhirnya Mon Soleil berhasil masuk sebagai perwakilan Indonesia di final internasional pada 1 Juli 2022. (**)

Editor: Herlina

RELATED NEWS