YPIA SD Islam Al-Azhar 51 Bengkulu Wisuda 55 Anak Penghapal Al-Qur'an
BENGKULU, LyfeBengkulu.com- Yayasan Pesantren Islam Al-Azhar (YPIA), SD Islam Al-Azhar 51 Bengkulu kembali melaksanakan wisuda tahfidz juz 28, juz 29 dan juz 30, Minggu (29/01). Sebanyak 55 anak hafiz Al-Qur'an dari kelas 1 hingga kelas 5 SD mengikuti prosesi wisuda angkatan ke 3 kali ini. Sebelumnya, anak-anak tersebut mengikuti serangkaian seleksi hingga layak diwisuda dan meraih predikat Mumtaz (sempurna), Jayyid Jiddan (baik sekali), jayyid (baik), dan maqbul (cukup).
Kepala SD Islam Al-Azhar 51, Wiyoto S.Pd.I, dalam sambutannya mengapresiasi semangat belajar anak-anak hingga bisa menghapalkan Al-Qur'an dengan cukup baik.
"Anak-anak penghapal ini menjadi berkah, tidak hanya bagi sekolah namun juga keluarga, orang tua dan masyarakat. Dibeberapa sekolah Al Azhar untuk anak-anak yang bisa menghapal itu berlaku bebas uang sekolah, semoga itu juga bisa diterapkan di Bengkulu nantinya," katanya.
- 1.240 Peserta Diterima Sanggahnya, 74.424 Pelamar CPPPK Berhak Ikuti Seleksi Kompetensi
- Dojo RSMY Juara Umum Kejurda GOKASI
- Berikut Fakta Series The Last of Us yang Viral
Ke depan sekolah bersama pihak yayasan juga berencana untuk membuat program khusus untuk tahfidz, sehingga bisa menghasilkan lebih banyak penghapal Al-Qur'an.
Perwakilan dari Dinas Pendidikan Nasional dan Kebudayaan Kota Bengkulu, Hon Yasmidi M.Pd menyambut baik rencana sekolah untuk membuat program tahfidz. "Kita perhatikan, program penghapal Al-Qur'an ini menjadi nilai plus dari sebuah sekolah saat ini. Pemerintah sangat mendukung ini," imbuhnya.
Sementara itu, Koordinator Program, Novi Rupita Yanti, S.Pd.I mengatakan Wisuda Tahfidz merupakan agenda tahunan sekolah, selain memang program dari pusat. " Ini kali ketiga, mengawali tahun 2023, YPIA SD Islam Al-Azhar 51 kembali mewisuda anak-anak yang lolos seleksi penghapal," pungkasnya. (**)