ASEAN Economic Community Council Retreat, Keberlanjutan ASEAN

Herlina - Minggu, 07 Mei 2023 20:40 WIB
Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan mendampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Airlangga Hartarto menghadiri ASEAN Economic Community Council Retreat yang berlangsung di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Minggu (07/05/2023. (foto : istimewa)

JAKARTA, LyfeBengkulu.com- Menteri Perdagangan RI, Zulkifli Hasan mendampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI, Airlangga Hartarto menghadiri ASEAN Economic Community Council Retreat yang berlangsung di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Minggu (07/05/2023.

AECC menyelenggarakan sesi khusus dalam format retreat untuk membahas berbagai isu keberlanjutan di ASEAN, antara lain pengembangan strategi netralitas karbon ASEAN; implementasi kerangka kerja ekonomi sirkular ASEAN; upaya transisi energi; serta kerja sama pengembangan ekosistem kendaraan listrik di ASEAN.

Menurut Mendag RI, ASEAN menegaskan pentingnya memperhatikan tingkat pembangunan masing-masing negara ASEAN dan seluruh inisiatif harus bersifat inklusif.

Terkait kendaraan listrik, AECC memiliki kesamaan pandangan pentingnya kerja sama ASEAN untuk membangun ekosistem kendaraan listrik di kawasan. Para Kepala Negara ASEAN direncanakan akan mengeluarkan deklarasi untuk pengembangan ekosistem kendaraan listrik di ASEAN pada KTT ASEAN ke-42 di Labuan Bajo.

Dalam kesempatan tersebut, Mendag RI didampingi Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional, Djatmiko Bris Witjaksono dan Staf Khusus Mendag RI Bidang Perjanjian Perdagangan Internasional, Bara Krishna Hasibuan. (**)

Editor: Herlina

RELATED NEWS