Buruan Tukar Plastik dan Dus Bekas jadi Poin Rewards di Blibli

Herlina - Selasa, 19 April 2022 05:48 WIB
Sekarang Bisa Tukar Plastik dan Dus Bekas jadi Poin Rewards di Blibli, Simak Caranya/ Foto: Blibli.com

JAKARTA,LyfeBengkulu.com - Perusahaan e-commerce milik Group Djarum, Blibli meluncurkan gerakan #AksiCintaBumi dengan memberikan damapak positif bagi lingkungan.

Executive Vice President of Operations Blibli Lisa Widodo mengatakan, Blibli telah menetapkan sustainability sejak awal proses supply chain dengan menggunakan kardus bersertifikasi Programme for the Endorsment of Forest Certification (PEFC) dan Forest Stewardship Council (FSC).

"Program #AksiCintaBumi sebagai langkah nyata untuk menjadikan keberlanjutan lingkungan secara nyata dari Blibli," kata Lisa Widodo dikutip dari keterangan resmi, Senin (18/04).

Dari keseluruhan sampah yang tidak terkelola, ada 11,6 juta ton merupakan sampah plastik. Tingginya angka tersebut tidak terlepas dari pengaruh tren belanja daring yang saat ini digemari masyarakat.

Melalui gerakan #AksiCintaBumi, Blibli mengajak seluruh elemen masyarakat mengurangi sampah sisa belanja online sejak akhir 2020. Blibli mengajak seluruh elemen untuk terlibat gerakan tersebut mulai dari karyawan, pelanggan, hingga penjualan.

Gerakan #AksiCintaBumi mengajak semua elemen untuk mengembalikan kemasan belanja online agar bisa diubah kembali menjadi sesuatu yang lebih bermakna.

Lisa menambahkan,dengan terkumpulnya sampah yang akan didaur ulang menjadi lebih bermanfaat, seperti kardus bekas dialihfungsikan menjadi wrapping paper pengganti pembungkus plastik.

Adapun cara untuk menukarkan kemasan sisa belanja online ke collection box, atau bisa dititpkan ke kurir BES Blibli saat mengantarkan belanjaan. Kemudian, kemasan sisa belanjaan akan dibawa ke tempat pengolahan Blibli untuk dikelola.

Setiap kemasan sisa belanja online yang dititpkan ke kurir BES Blilbli, pelanggan akan menerima poin rewards. Semakin banyak poin rewarads maka semakin banyak penawaran menarik untuk berbelanja di Blibli.

"Kalau mengumpulkan sepuluh kemasan sisa belanja online setara dengan satu bibit pohon yang akan ditanam oleh Blibli," katanya. (**)

Editor: Herlina

RELATED NEWS