Ingin Finansial Lebih Stabil? Coba 5 Metode Ini!

Redaksi Daerah - Selasa, 03 September 2024 12:08 WIB
5 Cara Efektif Mengelola Keuangan Pribadi (Freepik)

JAKARTA – Menurut A.C. Pigou dalam bukunya yang berjudul The Veil of Money (1949), uang adalah sesuatu yang secara umum digunakan sebagai alat tukar. Meski ada orang yang mengatakan bahwa uang bukanlah segalanya, kenyataannya, akan tetapi segalanya tentulah membutuhkan uang.

Memiliki tujuan untuk mencapai kualitas finansial yang kuat dan kemandirian finansial di masa depan adalah niat yang sangat baik. Namun, untuk mewujudkan impian tersebut niat saja tidaklah cukup. Anda perlu mulai memperhatikan dan mencari cara yang tepat untuk mengelola keuangan Anda.

Cara mengelola keuangan setiap orang berbeda dengan yang lainnya. Namun, dengan tujuan yang sama, Anda dapat mengambil esensi atau beberapa tips dan trik dari berbagai metode pengelolaan keuangan yang bisa disesuaikan dengan kepribadian, kebutuhan, dan gaya hidup Anda.

Buat Anda yang bingung dalam mengelola keuangan, tenang saja! Karena ada beberapa metode yang bisa Anda terapkan dalam mengatur keuangan agar lebih baik lagi. Yuk, simak artikel berikut!

Metode Mengelola Keuangan yang Bisa Anda Terapkan

Berikut beberapa metode keuangan yang bisa Anda terapkan di kehidupan sehari-hari:

Metode 50/30/20

Dilansir dari Investopedia, metode ini dipopulerkan Senator AS Elizabeth Warren dalam bukunya, All Your Worth: The Ultimate Lifetime Money Plan. Aturan yang sederhana dan mudah dipahami ini dapat membantu Anda menyusun anggaran yang realistis dan dapat diikuti secara konsisten untuk mencapai tujuan keuangan Anda.

Sesuai dengan namanya, metode 50/30/20 mengharuskan Anda mengalokasikan 50% dari pendapatan untuk kebutuhan pokok, 30% untuk keinginan pribadi, dan 20% untuk tabungan atau investasi. Namun, persentase ini dapat disesuaikan berdasarkan kemampuan finansial dan kebutuhan bulanan Anda.

Metode Budget in Jar

Dilansir dari Bustle, metode budget in jar melibatkan pembagian pengeluaran menjadi enam toples atau enam kategori kebutuhan. Jika Anda menggunakan uang tunai, Anda dapat menggunakan toples dan memberi label pada masing-masing toples sesuai kebutuhan Anda sebagai tempat penyimpanan uang berdasarkan kategori yang telah ditetapkan.

Menurut Bustle, enam komponen dasar metode toples adalah pengeluaran dasar, hiburan, tabungan jangka panjang dan investasi, pendidikan, pengeluaran elektronik seperti handphone atau laptop serta hadiah.

Menggunakan Metode Amplop

Dilansir dari Investopedia, metode amplop adalah teknik penganggaran di mana uang disisihkan sesuai dengan pos-pos kebutuhan. Metode ini dianggap efektif untuk mengelola pengeluaran bulanan dengan membagi uang tunai ke dalam beberapa amplop yang mewakili berbagai kategori pengeluaran dalam sebuah keluarga.

Dilansir dari The Balance, metode ini memanfaatkan uang tunai yang bisa digunakan atau disimpan sesuai dengan kebutuhan pengeluaran, seperti membayar tagihan, membeli kebutuhan pokok, bensin, dan lain sebagainya.

Salah satu kelebihan metode amplop adalah kemampuannya untuk memaksa Anda berbelanja atau membayar tagihan hanya sesuai dengan jumlah uang yang tersedia di amplop tersebut. Setelah uang dalam amplop habis, Anda tidak dapat melakukan pengeluaran lebih lanjut untuk kategori itu hingga menerima gaji bulan berikutnya.

Metode Jepang Kakeibo

Metode kakeibo adalah salah satu cara menabung yang banyak digunakan oleh masyarakat Jepang. Dalam metode ini, Anda perlu mencatat setiap pengeluaran, bahkan yang paling kecil sekalipun. Hal ini membantu Anda mendapatkan gambaran yang jelas tentang bagaimana uang digunakan.

Selain itu, kakeibo juga mengajarkan cara menabung secara sistematis dan mengatur tujuan keuangan dengan lebih terencana. Menurut Kakeibo ini, saat menuliskan pengeluaran Anda perlu bertanya pada diri, mengenai:

- Apakah kamu benar-benar membutuhkannya?

- Apakah kamu memiliki uang untuk membelinya secara kontan?

Dengan metode ini, Anda akan lebih bijak dalam mengelola keuangan.

Mengatur Keuangan dengan Aplikasi

Mengelola keuangan sering kali menjadi tantangan, tetapi sekarang sudah banyak aplikasi pencatat keuangan pribadi yang memiliki fitur menarik dan mudah digunakan. Beberapa aplikasi ini bahkan bisa diinstal di berbagai perangkat, seperti HP, tablet, dan lainnya.

Dengan menggunakan aplikasi pencatat keuangan semacam ini, mengelola keuangan menjadi lebih mudah berkat bantuan fitur-fitur yang tersedia. Dikutip dari Forbes ada beberapa aplikasi yang dapat membantu dalam mengelola keuangan:

- Clarity Money: Cocok untuk yang ingin meninggalkan berlangganan membership dan media lainnya.

- Personal Capital: Cocok untuk yang sudah mahir dalam kelola keuangan dan ingin melihat perkembangan investasimu.

- Mint: Cocok untuk yang masih pemula dan ingin membagi pengeluaran sesuai kebutuhan.

Itu dia beberapa metode mengatu keuangan yang bisa Anda terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Semoga bermanfaat!

Tulisan ini telah tayang di www.trenasia.com oleh Distika Safara Setianda pada 01 Sep 2024

Tulisan ini telah tayang di balinesia.id oleh Redaksi pada 03 Sep 2024

Editor: Redaksi Daerah

RELATED NEWS